Resep Masak Udang Goreng Mentega Enak Banget

Resep Masak Udang Goreng Mentega Enak Banget - Berikut ini Selera-selera Nusantara akan menshare bagaimana resep memasak Udang Goreng Mentega yang Renyah dan lezat, ini merupakan menu masakan yang berbahan dasar Udang dan mentega, cukup sederhana dari membaca menunya, hanya dengan udang dan mentega, namun jangan salah, memasak udang goreng mentega ternyata tidak mudah untuk menghasilkan udang yang renyah, terkecuali dengan resep dan cara-cara tertentu.

Ikuti petunjuk yang akan kami berikan dan juga siapkan beberapa bumbu-bumbu yang harus dipenuhi dalam pembuatan resep udang goreng mentega yang renyah, crisphy dan juga enak.

Resep Masak Udang Goreng Mentega Enak Banget

Cara Memasak Udang Goreng Mentega Renyah.


Bahan-bahan yang harus disiapkan :

  • 350 gram udang besar, jenisnya disesuaikan dengan selera
  • 1-2 buah jeruk nipis
  • 1 Sendok makan minyak goreng
  • 3 Sendok makan mentega
  • 6 siung bawang putih yang dihaluskan terlebih dahulu
  • 4 sendok makan kecap manis
  • ½ gram merica
  • 1 sendok makan garam
  • 3 sendok makan saos
  • 1 buah bawang bombay iris tipis-tipis menyerong


Cara membuat udang goreng mentega renyah


  • Rendam udang yang sudah dibersihkan dalam air yang diberi garam secukupnya dan perasan air jeruk nipis, diamkan hingga 30 menit.
  • Kemudian tumis bumbu bawang putih dan bawang bombay kemudian siapkan mentega dan panaskan hingga meleleh, kemudian masukan kecap manis.
  • Aduk hingga merata masukan bumbu penyedap rasa dan merica.
  • Masukan udang, goreng dan aduk-aduk hingga menguning dan matang
  • Udang goreng mentega anda sudah siap disajikan. 


taraaa,,,,

Comments

Popular posts from this blog

Resep Masak Udang Saus Tiram Lezat

Resep Memasak Sayur Nangka Melinjo Sedap